Holla gurls! Welcome back to my blog! Sesuai janjiku di postingan sebelumnya, kali ini aku mau bahas mengenai Scarlett Loving Series untuk produk Body Serum, Body Lotion dan Body Cream-nya. Yaps! Varian ini tuh kayaknya emang lagi viral banget yaa karena dia varian terbaru dan wanginya emang ga kalah enakkk dari varian-varian sebelumnya sih. Ada yang udah coba juga belum? Nah, buat kalian yang belum coba dan penasaran banget sama varian Loving Series ini, yuk keep reading and scrolling down yaa!
Aku sendiri sih penasaran sama varian Loving Series ini selain karena wanginya, juga karena kandungannya yang katanya mengandung 7x Ceramide. Jujur aku ngikutin banget produk-produk body care Scarlett sejak awal dan aku rasa makin kesini mereka tuh makin improve semua produk-produknya, dimulai dari forumulanya dan bahkan tekstur produk body care-nya pun makin nyaman dan kerasa ringan di kulit. Kerennnn!
“Kayaknya ini bakalan jadi bestie-ku deh!” itu first impression saat aku pertama kali coba Scarlett Loving Series ini. Aku suka wanginya and yaps! Ada kandungan 7x Ceramide dan Glutathione-nya ini yang bakalan bagus banget untuk ngatasin permasalahan kulit kering, kulit belang atau pun kusam. Seperti yang kalian tau (kalo kalian sering mantengin IG-ku sih), sekarang ini aku lagi seneng banget eksplor ke alam-alam gitu (sebenernya ini hobiku dari dulu sih wkwk). Kayak main ke tempat wisata, trekking dan lain-lain. Seru banget kan! Ada yang mau ikut? Haha.
Back to the topic, kenapa aku bilang ini bakalan jadi bestie-ku? Yaps! Karena Scarlett Loving Series ini diformulasikan dengan 7x Ceramide yang bermanfaat untuk memberikan kelembapan ekstra pada kulit dan membantu memperbaiki juga merawat skin barrier kulit kita. Juga kandungan Glutathione yang udah terkenal banget dengan manfaatnya untuk membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit.
Makanya ini bakalan cocok untuk ngatasin permasalahan kulit kering, kulit belang dan kusam. Kalo di postingan sebelumnya aku udah bahas body scrub dan shower scrub-nya, di postingan ini aku bakalan lanjut bahas produk body serum, body lotion dan body cream-nya. Yuk mari kita bahas sampai tuntas! Hihi.
Claim
Untuk body serum, body lotion dan body cream-nya, ketiganya sama-sama mengandung:
· 7x Ceramide: membantu memberikan kelembapan ekstra pda kulit, mencegah tanda-tanda penuaan dini, menghaluskan kulit dan memperbaikin skin barrier.
· Glutathione: membantu mencerahkan dan meratakan warna kulit juga sebagai antioksidan yang melindungi kulit dari berbagai macam efek buruk akibat paparan sinar UV.
· Niacinamide: membantu mencerahkan dan memudarkan noda gelap pada kulit.
· Shea Butter: membantu melembapkan kulit dan juga bersifat sebagai antioksidan yang melindungi dan mengatasi kulit dari efek buruk akibat paparan sinar UV.
Adapun tambahan kandungan lain yaitu
· Body Serum: mengandung Sodium Hyaluronate (untuk meningkatkan kelembapan), Vitamin E (mengencangkan dan menjaga elastisitas kulit) dan Glycolic Acid (membantu mengangkat sel-sel kulit mati).
· Body Lotion: mengandung Aloe Vera (sebagai anti inflamasi untuk meredakan kulit yang teriritasi) dan Vitamin E (mengencangkan dan menjaga elastisitas kulit)
· Body Cream: mengandung Aloe Vera (sebagai anti inflamasi untuk meredakan kulit yang teriritasi) , Avocado Oil (melembapkan kulit dan meredakan iritasi), Almond Oil (memudarkan garis halus pada kulit), Grapseed Oil (untuk meningkatkan elastisitas kulit dan meratakan warna kulit), Macadamia Oil (melindungi dan mengatasi kulit dari efek buruk sinar UV) dan Sodium Hyaluronate (memperbaiki skin barrier dan menyamarkan kerutan atau garis halus pada kulit).
Diantara ketiganya, ternyata body cream-nya punya kandungan yang lebih banyak dan lengkap yaa.
Packaging
Untuk varian Loving Series ini kemasannya dominan berwarna pink-peach. Bahan kemasannya berupa botol plastik transparan yang diberi label produk.
Body Serum: diantara ketiganya, kemasan body serum ini lebih tinggi dan ramping. Isinya 250 ml. Di bagian atasnya diberi tutup transparan, pas dibuka ada pump berwarna putih untuk ngeluarin isi produknya.
Body Lotion: bentuknya sama seperti kemasan body lotion varian lain, isinya 300 ml. Di bagian atasnya ada pump putih dengan double lock (jadinya lebih aman).
Body Cream: untuk kemasan body cream ini dia bentuknya keliatan lebih ‘padet’ gitu. Isinya 300 ml. Di bagian atasnya pun ada pump double lock berwarna putih.
Ohiya, di setiap bagian samping kemasannya ada hologram untuk memastikan keaslian produk. Cara nge-cek-nya pun gampang, kalian tinggal ke https://verify.scarlettwhitening.com/. Lalu isi data dan masukkan serial kode yang terdapat pada sticker hologram di kemasan. Nanti akan muncul informasi bahwa produk yang kamu punya adalah 100% original dengan serial number yang bisa kamu cocokan dengan yang tertera pada hologram di kemasan tadi.
Texture, Color & Scent
Ketiganya sama-sama punya tekstur yang lembut dan terasa ringan di kulit. Namun diantara ketiganya, menurutku tekstur body serumnya yang paling lebih terasa ringan. Untuk body lotion-nya dia berupa lotion yang lembut, sedangkan body cream-nya dia sedikit agak thick. Warnanya pun sama-sama berwarna soft pink, begitu pun untuk wanginya ketiganya sama-sama memiliki aroma perpaduan floral, fruity dan woody yang manis sekaligus bikin fresh dan rileks. Jujur sih ini wanginya super duper enakkkk! Aku pun suka banget!
How to use:
Cara pakenya seperti biasa aja sih, kalian tinggal keluarin isi produknya secukupnya lalu tinggal aplikasikan merata pada kulit tubuh. Nah, untuk step-stepnya seperti ini yaa:
Body scrub (hanya 2 atau 3 kali dalam seminggu) – shower scrub dilanjutkan dengan body serum + body lotion (pada siang hari untuk ekstra mencerahkan) dan body serum + body cream (pada malam hari untuk ekstra melembabkan).
Conclusion
Bisa dibilang aku udah ga ragu lagi sih sama produk-produk body care-nya Scarlett. Karena emang sebagus itu untuk membantu meratakan dan mencerahkan kulit. Aku memang sebelumnya pernah pake varian lain dan nungguin banget varian baru ini launching haha. Dan kebetulan yang kemarin udah abis makanya aku memutuskan untuk nungguin dulu varian Loving Series ini ada.
Pas pertama kali coba, jujur sih aku suka banget sama wanginya perpaduan aroma floral, fruity dan woody yang manis dan fresh. Aku ngerasa ini wanginya aku banget! Haha. Ditambah wanginya juga bisa dibilang lumayan tahan lama loh.
Semua teksturnya super nyaman dan ringan di kulit, tipikal yang gampang diratain dan cepet meresap gitu. Perpaduan body serum + body lotion-nya bikin kulit jadi lembab dan auto cerah, dan pas pake body serum + body cream-nya di malam hari dia ngasih efek melembabkan yang ekstra (pokoknya semaleman tuh kulit kerasa lembab dan halussss).
Kalian wajib cobain sih varian Loving Series ini, wanginya ga kalah enak sama wangi varian lain loh!
Distributed by:
PT. Opto Lumbung Sejahtera - Jakarta
Where to buy:
Kalian bisa beli di https://linktr.ee/scarlett_whitening atau bisa membeli secara offline juga di minimarket atau toko-toko kosmetik terdekat.
More Info:
Instagram: @scarlett_whitening
Yang loving ini beda kandungannya dari varian lain ya
BalasHapusaku suka banget sama wangi yang varian loving ini wanginya segerr
BalasHapuspenasaran deh sama yang varian loving, katanya enak wanginya
BalasHapusSeri loving ini menurut aku paling enak n seger wanginya
BalasHapus